Mantan mitra Xiaomi yang bernama Xiaoyi, sekarang dikenal sebagai Yi dan mereka baru-baru ini telah meluncurkan Yi 4K+ Action Camera terbaru di pasar Tiongkok. Sebelumnya, Yi 4K+ Action Camera pertama kali dipamerkan pada ajang CES 2017, namun baru sekarang ini perusahaan meluncurkannya secara resmi di pasaran.

Yi 4K+ Action Cam terkenal sebagai kamera pertama di dunia yang mampu merekam video 4K pada 60 frame per detik (FPS) dan dikatakan menjadi dua kali lipat dari kemampuan merekam action cam Go Pro Hero 5 Black.

Tak hanya menjadi yang pertama dengan kemampuan merekam dalam resolusi tinggi saja, dalam aspek prosesor kamera aksi ini juga menjadi yang pertama mengusung prosesor SoC Ambarella H2, dimana prosesor ini menawarkan bit rate maksimum 120Mbps dan memiliki peningkatan dalam hal efisiensi daya.

Tentu kelebihan dari action cam ini terletak pada sensor gambar Sony IMX377 12MP, lensa 7 kaca dan layar sentuh 2.2 inci retina display. Yi 4K+ juga memiliki fitur-fitur lain seperti stabilisasi gambar elektronik (EIS), kemampuan live streaming, filter output audio saat di luar ruangan dan juga dukungan untuk Virtual Reality (VR).

Action cam ini juga dilengkapi dengan USB 3.0 dan interface USB Type-C, serta fitur lain seperti sensor gyroscope 3-axis dan accelerometer. Untuk kapasitas baterainya sebesar 1400mAh yang mampu bertahan hingga 71 menit saat pengambilan gambar di 60fps dan jika kualitasnya diturunkan menjadi 30fps, baterai dapat bertahan hingga 109 menit untuk pengambilan gambar secara terus menerus. Selain itu, Yi juga menjanjikan bahwa update firmware akan segera membawa perintah suara pada action cam ini.

Hal yang pastinya mengejutkan adalah, meski fitur yang dimiliki Yi 4K+ Action Cam terbilang sangat mumpuni, namun kamera ini memiliki ukuran dan desain yang sama dengan generasi Yi 4K sebelumnya. Mengingat fiturnya yang begitu lengkap dan mumpuni, wajar bila kamera ini dibanderol seharga 1999 Yuan atau setara dengan Rp3,8 jutaan.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here