Spesifikasi dan Harga Vivo X7 dan X7 Plus, Ponsel dengan Kamera Depan 16MP
Setelah beberapa minggu belakangan ini kita melihat berbagai macam bocoran dan teaser mengenai Vivo X7 dan X7 Plus, kali ini perusahaan asal China itu telah resmi mengumumkan kedua ponsel itu di China. Kedua ponsel memiliki spesifikasi yang serupa, dan tidak memiliki banyak perbedaan.
Misalnya, kedua model sama-sama didukung oleh chipset Snapdragon 652 yang membawa CPU octa-core 1.8GHz dan GPU Adreno 510. Keduanya juga mengusung 4GB RAM, 64GB penyimpanan internal, dan kamera depan 16MP untuk berfoto selfie dan video chatting. Sebuah pemindai sidik jari tertanam di tombol home Vivo X7 dan X7 Plus, dan dua model juga menawarkan kemampuan dual-SIM.
Vivo X7 akan datang dengan layar 5.2 inci beresolusi 1080 x 1920 piksel. Sementara untuk Vivo X7 Plus akan mengusung layar 5.7-inci yang tentunya lebih besar, namun tetap memiliki resolusi yang sama yakni 1080 x 1920 piksel. Dengan layar yang lebih kecil, baterai berkapasitas 3000mAh akan cukup untuk X7, sementara baterai 4000mAh akan diusung X7 Plus.
Sementara keduanya memiliki kamera depan 16MP, pada bagian belakang, X7 memiliki kamera 13MP dengan aperture f/2.2. Sedangkan kamera belakang pada X7 Plus beresolusi 16MP dengan aperture f/2.0. Seperti Night Shift Apple, pengguna juga dapat menyaring warna biru dari layar untuk meminimalisir gangguan kesehatan pada mata.
ID Wake akan mengaktifkan ponsel dengan double tap pada layar. Dan fitur Moonlight akan secara otomatis menambahkan cahaya ketika selfie di tempat yang kurang cahaya untuk menghasilkan foto selfie yang lebih bagus.
Meskipun banyak kesamaan antara dua model, keduanya akan dirilis secara terpisah. Vivo X7 akan meluncurkan pada tanggal 7 Juli, dengan harga $376 (Rp4,9 juta). Sementara belum ada informasi mengenai harga untuk Vivo X7 Plus, namun pada rumor sebelumnya ponsel tersebut akan dibanderol $438 (Rp5,7 juta), dan yang jelas peluncurannya akan berlangsung pada tanggal 15 Juli.
Spesifikasi Vivo X7:
- Dimensi 147.3 x 71.3 x 7.2 mm, 151 g
- Layar 5,2 inci, FHD 1080 x 1920 piksel
- Chipset Snapdragon 652
- CPU octa-core 1.8GHz
- GPU Adreno 510
- Memori internal 64 GB, 4 GB RAM
- Kamera depan 16MP
- Kamera belakang 13MP, LED flash
- Baterai 3000mAh
- Fingerprint
- Warna Gold, Rose Gold
Spesifikasi Vivo X7 Plus:
- Dimensi 158.9 x 78 x 7.5 mm, 183.5 g
- Layar 5,7 inci, FHD 1080 x 1920 piksel Super AMOLED
- Chipset Snapdragon 652
- CPU octa-core 1.8GHz
- GPU Adreno 510
- Memori internal 64 GB, 4 GB RAM
- Kamera depan 16MP
- Kamera belakang 16MP, LED flash
- Baterai 4000mAh
- Fingerprint
- Warna Gold, Rose Gold