Siapa yang tidak tertarik kalau bisa memperoleh peralatan elektronik yang ringkas, multiguna serta mudah dibawa ke mana-mana? Itulah yang ditawarkan oleh proyektor pico Sony MP-CL1A. Proyektor ini merupakan suksesor dari pendahulunya, yakni MP-CL1 yang diluncurkan pada tahun lalu.
Seperti pendahulunya, Sony MP-CL1A ini masih mengandalkan desain mungilnya. Dengan dimensi 15 x 7.6 x 1.3 cm dan bobot 210 gram, proyektor mungil ini bisa dengan mudah masuk kantong. Selain itu, proyektor ini bisa diandalkan untuk memproyeksikan gambar berukuran 120 inci dari jarak 3,7 meter.
Pihak Sony mengklaim, penggunaan teknologi Laser Beam Scanning (LBS) pada proyektor terbarunya ini memberikan jaminan kualitas gambar ciamik. Teknologi ini memungkinkan proyektor untuk menghadirkan gambar dengan kualitas bagus meski diproyeksikan pada permukaan yang tidak rata. Gambar pun akan dihadirkan dalam kualitas resolusi 1920 x 720 piksel dengan rasio kontras 80.000:1.
Keuntungan lain yang dimiliki proyektor mungil ini adalah baterai tahan lama. Sony menyematkan baterai berkapasitas 3.400 mAh yang mampu bertahan hingga 2 jam pemakaian. Menariknya lagi, proyektor ini bisa pula digunakan sebagai powerbank. Tak lupa, terdapat opsi menyalurkan audio via Bluetooth.
Proyektor ini dilengkapi dengan kickstand yang juga berfungsi sebagai penutup lensa. Dengan banderol seharga 400 USD, proyektor ini tersedia dalam opsi warna abu-abu serta limited edition warna emas. Tertarik? Tunggu bulan Oktober mendatang ya.
(BHK)