Smartwatch Moto 360 Generasi Pertama Turun Harga Menjadi $99.99

Smartwatch Moto 360 Generasi Pertama Turun Harga Menjadi $99.99

Motorola telah meluncurkan Moto 360 pada tahun 2014 lalu, dan kini wearable itu telah berusia lebih dari setahun. Jika pada awal kemunculannya smartwatch ini dibanderol 250 USD, kini wearable itu turun harga yang sebelumnya 149 USD menjadi 99.99 USD saja.

Moto 360 (kredit :The Verge)

Harga tersebut merupakan harga resmi, dan Moto 360 generasi pertama itu dapat dibeli di Google Store AS seharga 99.99 USD atau sekitar 1,3 juta Rupiah. Google juga akan mengirimkan wearable itu tanpa dikenakan biaya pengiriman. Namun belum diketahui apakah ada batasan tempo untuk harga tersebut, namun jika diasumsikan bahwa harga tersebut tidak ada temponya, maka harga tersebut merupakan harga yang pantas bagi wearable yang telah berusia lebih dari setahun itu.

Penurunan harga Moto 360 generasi pertama tersebut karena Motorola sendiri tengah mempersiapkan Moto 360 generasi kedua yang akan hadir dalam dua varian. Varian pertama akan mengusung layar seluas 1,56 inci sedangkan varian kedua akan mengsung layar seluas 1,37 inci. Sedangkan Moto 360 generasi pertama hanya memiliki satu varian saja, yakni mengusung layar bundar seluas 1,56 inci. Bagi sebagian orang, layar wearable generasi pertama ini terlalu bersar, terlebih bagi mereka yang memiliki pergelangan tangan yang kecil.

Namun bagi Anda yang menginginkan smartwatch bergaya retro minimalis, Moto 360 merupakan pilihan yang tepat. Selain memiliki desain yang elegan, harganya sendiri kini cukup terjangkau. Moto 360 generasi kedua digadang-gadang akan mengusung peningkatan dari segi visualisasi serta dari segi spesifikasinya. Sedangkan untuk harganya, Moto 360 generasi kedua diperkirakan akan dibanderol di atas 300 USD pada awal kemunculannya.

(rez)

Unboxing Acer One 10 Laptop & Tablet 2 in 1 Murah!