Merawat hewan peliharaan memang menjadi kegemaran sebagian orang, namun terkadang bagi mereka yang tinggal di apartemen tidak diizinkan oleh manajemen untuk memelihara hewan. Atau mungkin kegiatan yang terlalu sibuk tidak memungkinkan untuk memelihara hewan. Nah, jika Anda ingin merawat hewan namun tidak memiliki kesempatan, ada teknologi yang bisa manfaatkan untuk memelihara hewan secara virtual, yakni dengan teknologi augmented reality.

Berkat ide dari InnoVision yang telah mengembangkan aplikasi Meow ARcat, Anda yang tidak ingin repot, mengeluarkan biaya lebih, dan tanggung jawab untuk merawat hewan peliharaan bisa merasakan pengalaman memelihara hewan dengan memanfaatkan teknologi agumented reality.

InnoVision sendiri akan menghadirkan aplikasi Meow ARCat ke platform Android, namun setelah peluncuran ARCore Google berlangsung. Jadi saat ini aplikasi hanya tersedia di platform iOS dan tentu saja tidak semua perangkat kompatibel dengan aplikasi baru ini, setidaknya untuk awal kehadirannya.

Bagi Anda yang masih belum familiar dengan aplikasi Meow ARCat ini, pada dasarnya gameplay dari aplikasi ini mirip dengan superminasi Tamagotchi. Di sini pengguna bisa membesarkan kucing virtual hingga dewasa seperti Tamagotchi, tetapi dengan sentuhan teknologi AR yang membuatnya seperti ada di dunia nyata. Nah, bagi Anda yang penasaran dengan aplikasi ini bisa melihatnya pada video demo di bawah ini.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here