Tentu kita sudah tidak asing lagi dengan membuat karya seni atau gambar digital yang kemudian dicetak. Namun semua itu tergantung pada kualitas printer, tinta, dan kertas, dan kadang-kadang hasilnya tidak sesuai seperti yang diharapkan. Tetapi semua itu bisa berubah menjadi lebih baik, karena kini bakal hadir robot kecil yang disebut Line-us. Lalu, apa kehebatan robot kecil ini?
Line-us adalah robot dengan lengan yang mampu memegang pena/pensil. Karena sudah disertai dengan aplikasi dan konektivitas internet, Line-us akan mampu mengikuti stroke yang Anda buat menggunakan stylus, jari, atau mouse, yang berarti bahwa ketika Anda menggambar di layar (atau tablet), robot akan mengikuti gerakan Anda secara real-time dan menciptakan apa pun yang Anda lakukan saat itu juga. Keren bukan?
Selain itu, fakta bahwa Line-us memiliki ukuran yang kecil, membuatnya ideal untuk semua jenis penggunaan. Bahkan Line-us juga dapat dipasangkan di lemari es, dimana Anda dapat menulis catatan pada aplikasi dan dalam waktu yang bersamaan Anda memiliki catatan di lemari es juga, sehingga Anda bisa menggunakannya untuk mengirim pesan kepada seseorang di rumah atau membuat catatan untuk mengingatkan diri sendiri tentang acara yang akan datang, membeli bahan makanan, dan lain sebagainya.
Robot kecil ini juga dapat menggunakan semua jenis pena, spidol, dan pensil yang berarti bahwa pencetak ini lebih otentik sebagai lawan printer yang hanya mengandalkan penyemprotan tinta pada kertas. Line-us merupakan proyek yang cukup menarik dan proyek tersebut saat ini sedang mengadakan kampanye di situs Kickstarter untuk menggalang dana. Jika Anda tertarik dengan proyek ini, bisa langsung mengunjungi laman Kickstarter untuk mengetahui rincian dari proyek unik ini.