Razer baru saja mengumumkan proses akuisisinya terhadap perusahaan audio THX. Dengan proses akuisisi ini, kualitas produk Razer bakal semakin meningkat. Dan, hal ini tentunya akan memberikan kenyamanan bermain game saat menggunakan produk-produk Razer tersebut.

thx

Tidak ada kabar terkait berapa jumlah uang yang harus dikeluarkan oleh Razer untuk bisa mengakuisis THX. Namun, CEO Razer, Min-Liang Tan kepada The Verge mengungkapkan kalau THX akan tetap berdiri secara independen. Pihak Razer tidak akan terlalu mencampuri urusan internal yang dihadapi oleh THX.

Min-Liang mengungkapkan, ada alasan khusus kenapa perusahaannya sangat ngebet untuk bisa mengakuisisi THX. Tidak lain adalah karena THX dianggap memiliki brand yang sangat menjual. Bahkan, dia menyebut brand THX sebagai brand yang fenomenal.

Sisi fenomenal merek THX bisa ditelusuri pada saat awal pendiriannya pada tahun 1983. Perusahaan ini merupakan perusahaan yang dibuat oleh George Lucas, sosok yang tidak lepas dari keberadaan film Star Wars. Dan, film Star Wars Return of the Jedi menjadi bukti bagaimana kualitas audio yang dimiliki oleh THX.

(BHK)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here