Motorola memiliki sistem modular Moto Mod untuk smartphone flagship mereka. Meski Moto Z tidak benar-benar modular sepenuhnya, namun smartphone tersebut masih menjadi yang terbaik untuk konsep modular. Kita telah banyak menjumpai beberapa Moto Mod sejak dirilisnya Moto Z pada tahun lalu. Sebagai platform crowdfounding, IndieGoGo merupakan tempat lahirnya ide-ide untuk Moto Mods berikutnya.

Sejauh ini beberapa Moto Mods telah muncul di situs tersebut, seperti modul baru yang membawa fitur wireless charging dan IR blaster seharga US$45 (Rp600 ribu). Selain itu, salah satu modul terbaru yang ada di IndieGoGo adalah “Linc”. Dari namanya memang kurang menarik, namun modul tersebut dapat mengubah Moto Z menjadi walkie-talkie sungguhan.

Moto Mod Linc kompatibel dengan 22 saluran radio dan memiliki jarak operasi lebih dari 6,5 km, yang berarti bahwa Anda masih dapat berkomunikasi dengan teman dan keluarga ketika Anda tidak memiliki layanan seluler, namun dengan asumsi bahwa lawan bicara juga memiliki akses ke frekuensi yang sama.

Selain fitur walkie-talkie, Linc juga mendukung pengiriman dan penerimaan SMS, memungkinkan untuk berbagi lokasi berkat built-in GPS, dan dapat memanfaatkan radio dua arah dengan berbagai merek dengan menggunakan gateway radio-over-IP.

Jika fitur itu belum cukup, Linc juga dilengkapi dengan baterai berkapasitas 1.500 mAh yang mampu bertahan hingga 20 jam saat standby dan dapat mengirimkan sinyal SOS jika hal yang genting sedang terjadi. Modul Linc saat ini sedang dijual di IndieGoGo yang dibanderol mulai dari US$99 (Rp1,3 jutaan). Proyek ini sudah mencapai goal sebanyak 36% dari total pendanaan dan kampanye tersebut masih sisa 20 hari lagi. Bagi Anda yang tertarik bisa mengunjungi halaman proyek Linc.

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here