LeEco selama ini dikenal sebagai brand smartphone asal Tiongkok yang cukup rajin meluncurkan smartphone baru, namun kiprahnya secara global belum begitu bersinar. Namun perusahaan tampaknya akan mengikuti jejak Xiaomi oleh diversifikasi portofolio dari produk-produknya. Bahkan pada ajang CES 2017 ini, LeEco juga memperkenalkan dua sepeda pintar, yakni berjenis sepeda gunung dan sepeda jalan.
Sekarang, perusahaan sepertinya ingin menyaingi GoPro dengan meluncurkan action cam terbaru miliknya yang bernama LeEco Liveman C1. Action cam terbaru milik perusahaan Tiongkok itu diklaim dapat merekam video hingga resolusi 4K, yang tentunya menjadi saingan serius GoPro Hero 5. GoPro sendiri selama ini telah bersusah payah bersaing dengan action cam dari perusahaan Tiongkok, termasuk action cam Xiaomi Yi yang mendukung 4K juga.
Menurut LeEco, action cam Liveman C1 akan menawarkan perekaman video beresolusi 4K di 30fps, yang merupakan framerate yang layak meskipun idealnya berada di 60fps. Kamera ini juga akan mendukung sensor 16MP, lensa wide-angle140 derajat, dan G-sensor yang secara otomatis akan memulai proses perekaman ketika gerakan terdeteksi, sehingga sangat bermanfaat dalam olahraga di mana Anda tidak harus direpotkan dengan tombol.
Ada dukungan WiFi serta slot kartu microSD untuk ekspansi memori, bersama dengan layar sentuh berjenis TFT seluas 1,8 inci. LeEco Liveman C1 diharapkan mulai tersedia sebelum Tahun Baru Cina (Imlek) yang jatuh pada tanggal 28 Januari mendatang. Sayangnya untuk harga dan ketersediaan secara internasional belum dapat dikonfirmasi.