Berbelanja kebutuhan sehari-hari kini terasa sangat mudah, dan salah satu kemajuan teknologi untuk meningkatkan pengalaman berbelanja adalah kita dimungkinkan melakukan pembayaran dengan menggunakan smartphone. Bahkan Amazon juga menerapkan teknologi yang lebih canggih yang disebut Amazon Go.
Namun Amazon bukan satu-satunya yang menerapkan teknologi tinggi untuk meningkatkan pengalaman berbelanja. Intel diketahui sangat tertarik untuk meningkatkan pengalaman berbelanja, karena mereka telah mengumumkan Intel Responsive Retail Platform, di mana perusahaan diharapkan untuk berinvestasi sebanyak $100 juta untuk menciptakan ruang ritel yang lebih cerdas.
Inisiatif ini tidak begitu banyak tentang satu perangkat saja, melainkan menciptakan seperangkat sensor, software, dan bagian lain dari perangkat keras yang akan bekerja bersama untuk membantu mempercepat proses pelacakan inventaris, pengumpulan data kebiasaan pembelian, pengalaman belanja pribadi, dan lain sebagainya.
Idenya adalah bahwa pemilik retail tidak perlu mencari solusi terpisah untuk semua kebutuhan mereka, melainkan beralih ke Intel dan mitra mereka untuk produk yang dapat bekerja secara lancar bersama-sama. Hal ini dapat dicontohkan oleh robot Tally buatan Simbe Robotics.
Tally adalah robot otonom audit rak display dan analisis solusi untuk ritel. Menurut Intel, “Tally bekerja di area dengan rekan ritel, dan dipersenjatai dengan informasi untuk memastikan produk toko selalu ditebar di tempat yang tepat dan menampilkan harga yang benar.” Robot ini didukung oleh prosesor Intel dan juga menggunakan teknologi RealSense untuk membantu memahami lingkungan sekitarnya.