Tak hanya prosesor desktop milik Intel yang hadir dalam bentuk edisi ekstrem. Handphone pun kini juga hadir dengan edisi serupa, tepatnya adalah smartphone Huawei Honor 6 Extreme Edition. Handphone ini pun mempunyai perbedaan yang kontras jika dibandingkan dengan Huawei Honor 6 biasa.
Ponsel ini menggunakan chip prosesor octa core Kirin 928 yang mempunyai kecepatan 2GHz. Selain itu, chip tersebut juga dibarengi dengan RAM sebesar 3GB serta GPU Mali T628MP4. Di bagian depannya, ponsel ini menggunakan layar berukuran 5 inci dengan resolusi full HD dan mendukung konektivitas LTE-A Cat6. Sedangkan untuk sistem operasinya, Huawei menyematkan OS Android KitKat 4.4.
Ponsel ini hadir dengan kamera utama 13MP di bagian belakang serta kamera sekunder 5MP di depan. Terdapat memori internal berkapasitas 32GB, dibarengi slot microSD yang mendukung kartu memori hingga 128GB. Di bagian belakang juga terdapat baterai non-removable berkapasitas 3100 mAh.
Pihak Huawei memasarkan produk terbarunya ini dalam jumlah yang terbatas. Total terdapat 9.999 unit ponsel yang dipasarkan oleh Huawei. Mengenai harganya, handphone ini dipatok dengan harga sebesar 2.999 yuan atau setara 5,9 juta rupiah dan pre-order akan mulai dilayani pada 21 Oktober mendatang.
via GSM Arena