Selama ini Google meluncurkan smartphone Android untuk kelas flagship, di mana setelah meluncurkan smartphone di bawah brand Nexus, kini perusahaan ini meluncurkan smartphone di bawah brand Pixel. Untuk tahun ini, Google dikabarkan akan merilis varian murah dari seri smartphone Pixel 3. Beberapa bulan yang lalu, gambar asli dan bahkan video langsung dari salah satu smartphone tersebut yang disebut dengan Pixel 3 Lite telah beredar di internet. Smartphone kedua diperkirakan akan diluncurkan sebagai Pixel 3 XL Lite.

Menurut laporan, Pixel 3 Lite akan ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 670 sedangkan Pixel 3 XL Lite akan memiliki chipset Snapdragon 710. Namun, baru-baru ini perangkat yang disebut Pixel 3 Lite terlihat di Geekbench dan faktanya bahwa smartphone tersebut didukung oleh chipset lama yang sudah tidak gahar untuk tahun 2019 ini.

Perangkat itu disebut “Google Pixel 3A”. Smartphone ini menjalankan sistem operasi Android 10 dan bukannya prosesor Snapdragon 670 yang diusungnya, melainkan mengusung chipset MSM8953 atau juga disebut sebagai Snapdragon 625. Kita tahu bahwa chipset Snapdragon 625 merupakan salah satu chipset kelas menengah yang bagus dan laris di pasaran, namun itu untuk tahun-tahun sebelumnya. Selain itu, smartphone ini juga membawa RAM sebesar 2GB.

Lalu apakah perangkat tersebut benar-benar Google Pixel 3 Lite? Tampaknya itu hanya perangkat uji coba seperti “Pixel 4” yang muncul beberapa hari yang lalu di platform yang sama dengan RAM 2GB juga. Selain itu, tidak seperti perangkat lain yang ditenagai oleh prosesor Snapdragon 625 ( Xiaomi Mi A1, Redmi Note 4, dan lain-lain), frekuensi dasar Google Pixel 3A adalah 1,80 GHz, bukan 2,02 GHz. Bahkan skor multi-core-nya juga cukup rendah dibanding yang perangkat lainnya.

Duo Pixel 3 Lite dan Pixel 3 XL Lite diperkirakan tidak akan meluncur hingga kuartal kedua tahun ini, jadi masih ada sedikit waktu menunggu. Telah dilaporkan bahwa keduanya akan meluncur di India terlebih dahulu. Berbeda dari saudara Pixel kelas flagship, kedua smartphone ini akan memiliki body yang terbuat dari bahan polikarbonat serta masih memiliki jack audio 3.5mm.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here