Generasi Kedua Dari Motorola Moto E Dapatkan Sertifikasi Bluetooth

Generasi Kedua Dari Motorola Moto E Dapatkan Sertifikasi Bluetooth

Baru-baru ini telah muncul sebuah bocoran berupa dokumen bertanggal 26 Maret 2016, di mana dokumen tersebut mengungkapkan smartphone Motorola yang diduga generasi kedua dari Moto E atau Moto E versi 2016. Setelah beberapa hari berselang, smartphone yang diduga generasi selanjutnya dari Moto E muncul di situs benchmark GFXBench.

moto-e-review-1-820x420

Jika menilik informasi yang tertera di situs behcmark GFXBench, Moto E versi 2016 ini mengusung fitur berupa layar seluas 5 inci dengan resolusi HD 1280 x 720 piksel, dan ditenagai oleh chipset MediaTek MT6735P dengan prosesor quad-core 1.0GHz dan GPU Mali-T720. Situs GFXBench juga mengungkapkan jika Moto E generasi selanjutnya dilengkapi RAM sebesar 2GB dan memori internal sebesar 16GB.

Fitur lainnya yang dimiliki Moto E 2016 yang diungkapkan GFXBench, termasuk dilengkapi kamera depan 5MP dan kamera belakang 8MP. Moto E versi 2016 ini dilaporkan telah menjalankan sistem operasi Android 6.0 Marshmallow. Smartphone ini kemungkinan akan tersedia dalam varian, yakni standar dan Plus, seperti pada Moto G4 dan Moto G4 Plus yang diungkap pada bulan Mei 2016 lalu.

Sayangya tidak ada informasi tentang jadwal rilis ataupun harga perangkat Moto E generasi kedua ini. Namun mengingat sudah mendapatkan sertifikasi dari alinasi Bluetooth dan muncul di benchmark, maka Moto E generasi selanjutnya ini diharapkan akan memulai debutnya ke hadapan publik dalam beberapa bulan mendatang beserta informasi spesifikasi yang diusungnya.