Foto Asli Smartphone Flagship Huawei P9 Tersebar, Unggulkan Dua Sensor Kamera Belakang
Bulan Februari lalu dan Maret ini nampaknya menjadi bulannya smartphone flagship dari berbagai vendor. Seperti sebelumnya peluncuran smartphone flagship dari Samsung, Galaxy S7 dan S7 Edge, lalu ada juga Xiaomi dengan Mi5, dan kini ada juga dari Huawei P9. Sebelumnya, informasi dari Huawei P9 ini masih simpang siur karena yang beredar saat itu masih berupa render dan rekaan. Tapi sekarang, akhirnya wujud dari Huawei P9 terkuak, dengan mengusung desain yang mempesona.
Dilansir dari VentureBeat, Rabu (2/3/2016), salah seorang yang tidak diketahui identitasnya mengirimkan sebuah bocoran foto dari Huawei P9 ke redaksi VentureBeat, lengkap dengan spesifikasinya. Kabarnya, smartphone dari Huawei ini bakal terdapat empat varian saat perilisannya nanti, dengan 2 versi reguler dan premium.
Menariknya adalah, Huawei P9 ini bakal mengusung dua sensor kamera belakang, sehingga kualitas foto dan memberikan pengalaman berbeda dalam mengabadikan foto. Sedangkan untuk spesifikasi lain, saat ini hanya beredar kabar untuk versi reguler saja, yang mana untuk chipset-nya bakal menggunakan buatan Huawei sendiri, Kirin 950.

Selain itu ada juga RAM dengan ukuran 3GB, yang mana dilengkapi dengan memori internal sebesar 32GB. Bicara layarnya, semua varian bakal mengusung layar berukuran 5,2 inci yang memiliki resolusi Full HD. Tidak ketinggalan ada sensor pemindai sidik jari yang terletak di bagian belakang, USB tipe C dan telah menggunakan Android 6.0 Marshmallow.

Untuk versi premium memang tidak dijelaskan secara jelas, namun dari spekulasi yang beredar, bisa saja nantinya menggunakan SoC yang lebih tinggi dari Kirin 950, yaitu Kirin 955. Selain itu yang menjadi pembeda adalah, versi premium kabarnya akan disematkan memori internal berkapasitas 64GB atau 128GB. Kita tunggu saja informasi resminya.
(ND)