Beberapa dari Anda pasti sudah ada yang pernah berpartisipasi pada program atau kartu loyalitas bagi member sebuah toko. Kini tampaknya Facebook tak ingin ketinggalan dengan hal itu, dimana menurut laporan dari TechCrunch mengatakan jika Facebook sedang menguji sebuah program loyalitas toko, di mana pengguna dapat memindai kode QR pribadi yang ditemukan di aplikasi Facebook untuk mencetak diskon atau bonus saat pengguna berbelanja di toko-toko.

Menurut pernyataan dari Facebook (via Techcrunch), “Untuk membantu bisnis terus terhubung dengan pelanggan di manapun mereka, kami menjalankan tes kecil yang memungkinkan orang untuk menggunakan aplikasi Facebook untuk mengumpulkan dan menebus hadiah ketika mereka melakukan pembelian pada toko yang berpartisipasi.”

Hingga kini belum diketahui apa yang Facebook rencanakan di masa yang akan datang, atau mungkin saja itu hanyalah sebuah pengujian dan mereka tidak berencana untuk memperluasnya. Facebook memang bukan baru kali ini saja masuk ke segmen berbelanja, selama beberapa tahun terakhir sosial media terbesar di dunia ini diketahui telah menghadirkan beberapa tools untuk berbelanja, di mana mereka berharap tidak hanya sekedar menjadi sebuah platform untuk bersosialisasi saja.

Facebook Rewards bisa menjadi salah satu cara untuk mencoba hal tersebut di mana pengguna bisa mendapat imbalan hanya dengan menjadi pengguna Facebook. Ini bisa mendorong pengguna untuk berbelanja lebih banyak, dan bisa juga memungkinkan Facebook untuk lebih memahami preferensi belanja dari penggunanya, yang pada gilirannya dapat membantu membuat iklan yang lebih baik atau sesuai dengan kebutuhan pengguna.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here