Diduga Samsung Galaxy On5 (2016) Muncul Di Situs Ekspor-Impor Zauba
Ternyata tak hanya Samsung Galaxy On7 (2016) saja yang mulai menampakan jatidirinya, karena varian lain yakni Samsung Galaxy On5 (2016) juga tak ketinggalan bakal diluncurkan oleh Samsung. Jika Galaxy On7 (2016) muncul dalam situs benchmarking, Samsung Galaxy On5 (2016) kali ini muncul dalam situs eskpor-impor negara India.
Pada situs bernama Zauba tersebut terlihat Samsung Galaxy On5 (2016) memasuki negeri Taj Mahal dan akan memasuki tahap pengujian. Handset ini memang dikirimkan ke India untuk keperluan testing dan R&D pada tanggal 23 Juni lalu. Tak hanya itu saja, berkat situs tersebut kita bisa mengetahui beberapa spesifikasi dari Samsung Galaxy On5 bisa diketahui.
Perangkat dengan nomor model SM-G5700 tersebut mengusung layar seluas 5 inci yang lebih kecil jika dibandingkan dengan Galaxy On7. Perangkat ini diduga akan menjadi seri penerus dari Galaxy On5 tahun lalu berkat kemiripan nomor model, yakni SM-G550 yang diusung Galaxy On5 tahun lalu.
Tiga perangkat yang dikirim dari Korea Selatan ini dibanderol seharga Rs10,310 atau Rp2 jutaan. Namun sayangnya belum ada informasi yang lebih jelas mengenai Samsung Galaxy On5 (2016) ini. Seperti yang diketahui, seri smartphone Galaxy On sendiri ditujukan untuk perangkat low budget dengan mendandalkan spesifikasi yang dapat bersaing di kelasnya.