Bukan Samsung Galaxy Tab A 8.0 2017, Tapi Galaxy Tab A2 S...

Bukan Samsung Galaxy Tab A 8.0 2017, Tapi Galaxy Tab A2 S yang Segera Meluncur?

by -

Selama beberapa pekan terakhir, rumor mengenai Samsung yang akan segera meluncurkan tablet baru yang akan menjadi Galaxy Tab A 8.0 (2017). Meski berbagai bocoran mengenai tablet tersebut sudah bermunculan, namun hingga kini Samsung belum memberikan kejelasan mengenai keberadaan tablet baru tersebut.

Karena Samsung masih bungkam mengenai keberadaan tablet tersebut, tentu saat ini kita hanya bisa mengharapkan bocoran dari leakster terkemuka, seperti Roland Quandt. Jika Anda sering mengikuti perkembangan bocoran produk terbaru, pasti sudah tidak asing dengan leakster yang satu ini. Kali ini, melalui akun Twitter miliknya, ia mengungkapkan jika Samsung bakal menggunakan nama lain untuk tablet terbarunya ketika dirilis nanti.

Samsung Galaxy Tab A 8.0 (2017) yang memiliki nomor model SM-T380 / SM-T385 tampaknya akan menjadi Galaxy Tab A2 S ketika sudah meluncur nanti. Hal tersebut memang agak sedikit membingungkan, namun tampaknya untuk spesifikasi tidak akan mengalami perubahan dari bocoran yang telah muncul sebelumnya.

Menurut bocoran yang telah muncul sebelumnya, Galaxy Tab A2 S akan hadir dengan layar seluas 8 inci beresolusi 1200 x 800 piksel dan didukung oleh chipset Qualcomm Snapdragon 427 yang memiliki prosesor quad-core. Tablet ini juga akan hadir dengan 2GB RAM dan 16GB penyimpanan internal.

Karena ini merupakan tablet untuk segmen entry-level, kamera yang diusung juga tergolong biasa, yakni 8MP di bagian belakang dan 5MP di bagian depan. Sayangnya untuk saat ini belum ada informasi mengenai tanggal peluncuran serta berapa harga yang dibanderol, namun diduga tablet ini akan diluncurkan oleh perusahaan pada ajang IFA 2017 yang akan berlangsung awal September mendatang.

NO COMMENTS

Leave a Reply