Bocoran Spesifikasi LG V30 Terungkap, Andalkan Snapdragon 835

Bocoran Spesifikasi LG V30 Terungkap, Andalkan Snapdragon 835

BeritaTeknologi.com

Produsen smartphone Korea Selatan, LG hingga saat ini belum mengumumkan smartphone flagship miliknya, yakni LG G6. Sementara LG G6 belum dirilis, namun bocoran mengenai smartphone flagship lain milik LG telah muncul. Baru-baru ini bocoran mengenai LG V30 muncul, dimana seri V milik LG ini dikenal memiliki spesifikasi yang tak jauh berbeda dari seri G.

LG V20-2
LG V20

Tahun 2016 merupakan tahun kelahiran LG V20, yang berarti bahwa tahun ini kita akan melihat LG V30 diluncurkan. Menurut laporan Ubergizmo, setidaknya ada tiga aspek bocoran mengenai LG V30 yang telah diketahui. Rumor tersebut mengklaim jika LG V30 bakal mengusung chipset Qualcomm Snapdragon 835, kapasitas RAM setidaknya 6GB serta teknologi audio yang lebih baik jika dibandingkan LG V20.

Tentu rumor ini sangat menarik, seperti yang kita ketahui bahwa salah satu fitur yang diunggulkan dari LG G6 adalah kemampuan audio yang mumpuni. Selain itu, bocoran mengenai LG G6 yang telah kita ketahui bawha handset tersebut bakal mengusung chipset Snapdragon 821, yang dikarenakan minimnya pasokan chipset Snapdragon 835.

Batch pertama chipset Snapdragon 835 sendiri dikhususkan untuk Samsung Galaxy S8. Jika rumor tersebut benar, maka hal yang wajar jika LG G6 tidak kebagian chipset Snapdragon 835, sehingga terpaksa menggunakan Snapdragon 821.

Jadi, LG V30 merupakan pengganti bagi mereka yang mengharapkan smartphone flagship LG dengan chipset Snapdragon 835. Namun karena ini masih berupa rumor, tentu kita berharap jika ada bocoran lain di kemudian hari tentang spesifikasi yang bakal diusung oleh LG V30.