Siapa yang tak mengenal GoPro, brand asal Amerika Serikat ini memang terkenal sebagai produsen action cam yang memiliki kualitas baik. Kini ada kabar baik bagi Anda penggemar GoPro, karena perusahaan tengah mempersiapkan action cam terbarunya, yakni GoPro Hero 5.
Sempat muncul dalam sebuah video, kini beredar bocoran foto yang diduga GoPro Hero 5. Beberapa informasi mengenai spesifikasi kamera ini juga telah beredar.
Foto kamera ini awalnya muncul di situs Jepang, Nokishita yang kemudian langsung dihapus. Namun berkat Mirrorless Rumors, fofo-foto tersebut sempat tersimpan sebelum dihapus. Selain itu, pengguna Reddit juga sempat mengungkap beberapa fitur dan hardware baru yang ditawarkan GoPro Hero 5. Kamera tersebut diharapkan untuk diluncurkan akhir tahun ini.
Generasi terbaru action cam dari GoPro ini akan mengusung perbaikan besar, seperti desain tahan air yang sebelumnya hanya terbatas dimiliki oleh GoPro Hero Session 4. Kamera generasi terbaru ini diklaim dapat digunakan hingga kedalaman 3 meter di bawah permukaan air dan akan dilengkapi juga dengan case water-proof agar bisa diajak menyelam lebih dalam.
Kamera ini juga akan hadir dengan layar sentuh yang lumayan besar, dan di bagian depan tidak akan dijumpai lagi tombol power atau mode. Dilihat dari bocoran foto tersebut, tampaknya kamera Hero 5 ini cukup tangguh.
Kamera ini akan dibekali dengan baterai berkapasitas 1.220mAh yang cukup besar bagi action cam. Sementara dimensinya akan lebih besar, yakni 62mmx44.6mmx33.7mm. Pada buku panduan manual, diketahui kamera ini tidak lagi menggunakan port mini USB, melainkan port USB Type-C. Sayangnya belum diketahui untuk jadwal rilis kamera ini, namun tentunya diharapkan segera rilis dalam waktu dekat.