Qualcomm telah mengumumkan chipset high-end terbarunya yang bernama Snapdragon 845 pada sebuah acara tahunan yang berlangsung di Hawaii. Chipset tersebut bakal diusung oleh mayoritas smartphone flagship untuk tahun 2018 mendatang, seperti Samsung Galaxy S9, Xiaomi Mi 7 dan lain-lain. Tapi ada kemungkinan bahwa chipset tersebut akan digunakan juga untuk perangkat lain.

Menurut laporan XDA, baru-baru ini ditemukan dua komit yang tampaknya menunjukkan bahwa perangkat Chromebook selanjutnya bisa didukung oleh chipset Snapdragon 845. Ini memang bukan pertama kainya chipset ARM digunakan pada Chromebook, namun mengingat Snapdragon 845 merupakan chipset high-end, tentu itu akan menarik jika benar menjadi kenyataan.

Dengan kata lain, Chromebook mungkin bukan satu-satunya perangkat di masa depan yang dapat didukung oleh Snapdragon 845. Baru-baru ini ada laporan yang menunjukkan bahwa Xiaomi bakal menggarap PC Windows dengan Snapdragon, dan awal tahun ini telah dikonfirmasi bahwa perusahaan lain seperti Lenovo, HP, dan ASUS juga akan membuat komputer Windows 10 yang menggunakan chipset ARM.

Sebelumnya Asus dan HP telah mengumumkan laptop terbaru mereka yang menggunakan chipset ARM. Namun, laptop Asus NovaGo dan HP Envy X2 masih menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 835. Selain itu, ide menggunakan chipset ARM untuk perangkat laptop atau PC bukan hal baru dan kabarnya Apple juga memiliki ide yang sama, yakni menggunakan chipset Apple A-series miliknya untuk digunakan pada MacBook di masa mendatang.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here