Apple iPad Air 3 Tak Lama Lagi Meluncur dengan Dukungan Apple Pencil

Apple iPad Air 3 Tak Lama Lagi Meluncur dengan Dukungan Apple Pencil

Sepertinya iPhone 5se atau iPhone 4 inci dari Apple tak akan meluncur sendirian, pasalnya iPad Air 3 juga dikabarkan akan meluncur dalam waktu dekat. Menjelang pengumumannya yang tak lama lagi, kabar mengenai kehadiran iPad Air 3 yang sekitar dua bulan lagi meluncur, kini semakin gencar beredar di dunia maya.

Apple iPad
(Kredit: wccftech)

Laporan terbaru menyebutkan bahwa iPad Air 3 bakal mendukung aksesoris Apple Pencil seperti yang sudah dibawa oleh perangkat tablet iPad Pro dengan layar 12,9 inci. iPad Pro sendiri telah meluncur bulan September lalu bersama dengan iPhone 6s dan 6s Plus.

Seperti pendahulunya, iPad Air 3 akan menjadi iPad berukuran standar dengan layar seluas 9.7 inci. Berdasarkan laporan sumber yang tak disebutkannya, 9to5Mac melaporkan bahwa saat ini perangkat tersebut sedang diuji untuk mendapat dukungan Apple Pencil.

Tablet iPad Air 3 ini menurut jadwal bakal memulai debutnya pada spesial event yang digelar bulan Maret 2016. Pada event yang sama, Apple tengah menyiapkan serangkaian produk lain untuk diperkenalkan, seperti iPhone 5se, Apple Watch 2 dan WatchOS 2.2 terbaru yang memiliki bermacam fitur baru.

Sebelumnya, sempat beredar sebuah dokumen yang diduga merupakan desain dari iPad Air 3. Dalam dokumen tersebut, iPad Air 3 terlihat akan menerapkan Air lampu kilat LED di bagian belakang untuk mengatur fleksibilitas foto. Selain itu, kemungkinan besar iPad Air 3 juga bakal didukung chip A9X.

Diyakini perangkat ini akan menuai kesuksesan, karena iPad Air 3 dengan spesifikasi yang mirip dengan iPad Pro bakal menjadi selling point yang sangat menjanjikan. Selain itu, hal ini juga sangat menarik bagi penggemar iPad yang menginginkan iPad Pro dengan versi layar lebih kecil serta harga yang lebih terjangkau ketimbang iPad Pro.

Review Coolpad Shine dg Fingerprint